Tutorial Gambar Kreasi Mawar Cantik dari Kertas
Bunga mawar merupakan bunga sebagai lambang cinta dan ketulusan seseorang untuk kekasih terpenting dalam kehidupan. Bagi seoang wanita mungkin bunga mawar sangat di sukai karena bentuknya yang cantik dan indah di mata. Tahukan Anda bagaimana cara membuat mawar dari kertas? Berikut adalah inspirasi untuk Anda tentang kreasi bagaimana langkah-langkah dalam membuat sebuah mawar cantik dan unik dengan cara yang mudah dan sederhana.
Gambar Cara Membuat Bunga Mawar Cantik Dari Kertas |
Alat dan Bahan.
- Kertas karton berwarna (Merah, kuning, putih) sesuai keinginan Anda
- Gunting
- Jangka
- Pensil (Cutter)
- Ranting kayu kecil
- Lem
Tutorial Gambar Kreasi Mawar Kertas 1 |
Tutorial Gambar Kreasi Mawar Kertas 2 |
Tutorial Gambar Kreasi Mawar Kertas 3 |
Hasil Kerajinan Tangan Mawar Kertas |
Cara membuat sesuai dengan tutorial gambar Kreasi Mawar Kertas:
- Siapkan kertas potong membentuk persegi panjang.
- Buat pola lingkaran dengan janga sorong Anda.
- Potong dengan gunting sesuai lingkaran pola yang telah di buat.
- Setelah terpotong, gambar lingkaran lagi dengan pensil, sesuai alur ke pusat. Anda bisa lihat tutorialnya pada gambar.
- Potong dengan gunting mengikuti pola.
- Gulung atau quiling dari bagian luar yang terpotong.
- Stelah selesai digulung, lem untuk memperkuat.
- Jadi deh bunga mawar kertanya, tinggal menaruh di setiap ranting dan taruh di vas bunga Anda. Selamat mencoba dan ber-inspirasi.
reff : http://langkah-membuat.blogspot.com/2014/03/cara-membuat-bunga-mawar-cantik-dari-kertas.html
Anak-anak Sekolah Dasar sering kali diberi tugas untuk membuat kerajinan tangan yang terbuat dari tanah liat atau bahan lainnya yang mudah dibentuk.
Berikut ini akan diajarkan cara membuat kerajinan tangan dari tanah liat berbentuk anjing yang imut dan lucu :
Alat dan bahan yang dibutuhkan :
- Tanah liat atau plastisin yang telah diberi warna krem ??atau putih, hitam, coklat, dan merah
- Tusuk gigi
Cara membuatnya :
- Bentuk terlebih dahulu tanah liat menjadi bagian-bagian seperti disini.
- Lalu gunakan tusuk gigi untuk menyatukan bagian tibuh dengan kepala
- Tekan tanah liat atau plastisin yang berbentuk kepala, kaki dan lainnya agar menyatu (seperti gambar)
- Tekan bagian telinga ke bagiankepala dan lekatkan bagian ekor yang telah digulung kecil ke bagian belakang badan anjing.
Untuk bagian wajah, dorong bagian pipi dengan menggunakan jari atau bila perlu gunakan tusuk gigi, kemudian tambahkan hidung segitiga hitam. - Ratakan lingkaran tanah liat coklat ke wajah untuk membuat tempat mata anjing akan dipasang.
- Gunakan tusuk gigi untuk membuat lubang kumis dan tanda tangan.
Tekan bagian lidah merah, dan gunakan tusuk gigi untuk menempatkannya tepat di bawah pipi, kemudian ukir garis di tengahnya lidah.
Pekerjaan selesai, selamat mencoba.
reff : http://tipssupaya.blogspot.com/2013/04/cara-membuat-kerajinan-tangan-dari_15.html
Seni Menumpahkan Warna di Atas Kulit -Pernah kah anda terpikir untuk mecoret-coret tubuh anda? Ternyata hal seperti itu ada dan dinamai body painting. Apa itu body painting? Body painting adalah salah satu teknik melukis, memakai kuas dan cat yangtidak permanen yang disapukan di tubuh manusia.
Menurut kategorinya, body painting dibagi menjadi tiga menurut area yang dilukis yaitu,
1.Melukis wajah, atau biasa disebut face painting. Teknik ini biasa dipakai untuk make up karakter dalam film atau pun saat festival.
2. Melukis tubuh, yang pasti yang dilukis adalah seluruh tubuh kecuali wajah.
3. Melukis tangan, para seniman biasanya melukis tangan manusia supaya menyerupai sebuah objek. Seperti gajah, bumi, gedung, dsb. Di bawah ini adalah cara melukis tangan.
Body painting tidak hanya berfungsi sebagai penghias tubuh, seni ini dipakai di beragam negara untuk berbagai kegiatan seperti,
1. Dipakai di militer, face painting dipakai di militer untuk menyamarkan tubuh tentara saat perang. Dengan cara menyelaraskan antara warna pakaian, wajah, dan lingkungan tempat berperang.
2. Dipakai di ajang petinju, sering melihat petinju profesional seperti memakai topeng? Sebenarnya di antara mereka, ada yang mengaplikasikan face painting. Tujuannya adalah sebagai pelengkap kostum.
3. Make up artis, face painting juga dipakai oleh para artis yang memainkan film dengan pemeran berwajah aneh/lain dari yang lain.
Teknik ini pun sudah banyak ditemukan di Indonesia, seperti di saat ajang festival seperti Semarang Night Carnival, Solo Batik Carnival, dsb. Tentunya body painting Indonesia memiliki khas tersendiri yang jauh lebih menarik, yaitu dipadukan dengan motif batik asli Indonesia, bangga bukan jadi orang Indonesia?
*Apabila contoh gambar dirasa vulgar, mohon untuk berkomentar. Maka dengan segera akan saya ganti/hapus.
Terima kasih sudah membaca artikel yang berjudulSeni Menumpahkan Warna di Atas Kulit, semoga bermanfaat.
reff : http://artenergic.blogspot.com/2013/04/seni-menumpahkan-warna-di-atas-kulit.html
Bagi Anda yang masih memiliki anak-anak yang masih kecil dan berusia dibawah tiga tahun juga tentu ingin memberi sedikit pelajaran yang menggunakan kreatifitas otak kirinya.
Berikut ini kita coba membuat menara putri tidur yang menggunakan bahan-bahan bekas yang ada di rumah Anda.
Alat dan bahan yang dibutuhkan :
- Karton berbentuk pipa bekas gulungan plastik makanan
- Kertas karton lembaran
- Aneka cat pewarna
- Kuas cat
- Lem
- Gunting
Cara membuat :
- Potong pipa karton kira-kira setinggi lengan anak Anda (kurang lebih 35cm)
- Lalu potong kertas karton berbentuk setengah lingkaran untuk dibentuk menjadi kerucut (bagian atap menara), lem masing-masing pertemuan karton agar berbentuk kerucut.
- Potong lembaran kertas karton berbentuk lingkaran dengan diameter 40cm dan mulailah menggunting karton secara melingkar dengan lebar sekitar 5cm (seperti obat nyamuk bakar)
- Libatkan dan biarkan anak-anak Anda bebas mewarnai kertas dan pipa karton tadi sekehendak hatinya.
- Potongan kertas yang berbentuk gulungan obat nyamuk bakar dilipat kecil seperti gambar yang kan kita gunakan untuk tangga.
- Satukan bagian atap, pipa karton sebagai batang menara dan karton tangga mulai dari atas terus melingkar kebawah.
Pekerjaan selesai, selamat mencoba.
reff : http://tipssupaya.blogspot.com/2013/04/kreasi-anak-bawah-tiga-tahun-menara.html
Kerajinan Tangan Dari Botol Bekas, Vas Bunga.Salah satu kerajinan tangan dari botol bekas yang paling mudah dibuat adalah vas bunga dari botol bekas. Karena alat dan bahan yang diperlukanpun hanya sederhana.
Bahan utama yaitu botol bekas dan pewarna, sedangkan untuk bahan tambahan nanti bisa disesuaikan dengan ide kreatif anda sendiri.
Untuk botolnya juga bisa digunakan berbagai botol kaca maupun plastik yang ada.
Untuk botolnya juga bisa digunakan berbagai botol kaca maupun plastik yang ada.
Aneka Kerajinan Tangan Dari Botol Bekas
Beberapa Contoh Kerajinan Tangan Dari Botol Bekas
Kerajinan Tangan Dari Botol Bekas - Vas Bunga 1 |
Kerajinan Tangan Dari Botol Bekas - Vas Bunga 2 |
Kerajinan Tangan Dari Botol Bekas - Vas Bunga 3 |
Kerajinan Tangan Dari Botol Bekas - Vas Bunga 4 |
Kerajinan Tangan Dari Botol Bekas - Vas Bunga Burlap (Goni) & Lace
Kerajinan Tangan Dari Botol Bekas - Bunga Kain Goni |
Kerajinan Tangan Dari Botol Bekas - Lampu Botol Bekas
Kerajinan Tangan Dari Botol Bekas - Lampu Botol Bekas |
Kerajinan Tangan Dari Botol Bekas - Lilin Botol Bekas
Kerajinan Tangan Dari Botol Bekas
Kerajinan Tangan Dari Botol Bekas - Lilin Botol Bekas |
Kerajinan Tangan Dari Botol Bekas - Hiasan Meja Dari Botol Bekas
Kerajinan Tangan Dari Botol Bekas - Hiasan Meja Dari Botol Bekas |
**Cara membuatnya silahkan dibaca di sini
**Cover Notebook Dari Majalah Bekas
Itulah beberapa contoh kerajinan tangan dari botol bekas yang bisa dicoba.
**Kerajinan tangan lainnya....
Incoming search terms :
cara membuat kerajinan tangan dari botol bekas, kerajinan tangan dari botol plastik bekas, kerajinan tangan dari barang bekas, kerajinan tangan dari koran bekas, cara membuat kerajinan tangan dari barang bekas, kerajinan tangan dari kertas, kerajinan tangan dari kain flanel, kerajinan tangan dari koran, botol bekas, kerajinan tangan dari botol bekasreff : http://citizen69.blogspot.com/2015/06/kerajinan-tangan-dari-botol-bekas.html
CARA MUDAH MERANGKAI BUNGA
Bahan:
Pot, selotape, oasis (gabus), daun Fatsia, aneka daun hijau, bunga anyelir, bunga gerbera, dan bunga krisan.
Persiapan:
Bersihkan pot yang akan dipakai. Rendam oasis dalam wadah berisi air selama kurang lebih 20 menit. Potong oasis sesuai dengan ukuran pot. Masukkan oasis ke dalam pot dengan sedikit menonjol ke atas, rekatkan dengan selotape agar kokoh.
Cara merangkai:
- Tempatkan daun Fatsia di kedua ujung busa, satu inerrgarah ke atas dan satunya ke arah bawah secara diagonal. Masukkan daun beraneka ragam di sekita! daun besar untuk mengisi ruang kosongnya sekaligus, untuk menyembunyikan busa.
- Masukkan bunga anyelir dan gerbera untuk mencip-takan fokus perhatian di tengah rangkaian.
- Selesaikan desain dengan memasukkan bunga krisan secara menyebar untuk memberikan kedalaman desain
BERAMALLAH DENGAN MENGKLIK IKLAN DI ATAS POSTING
reff : http://tusuksatebamboe.blogspot.com/2015/10/merangkai-bunga-bentuk-diagonal.html
Cara Membuat Kerajinan Tangan Bentuk Buah-buahan Dari Barang Bekas - Oke terimakasih sudah berkunjung di web ini sebelum membahas lebih lanjuat anda bisa lihat Cara Membuat Kerajinan Tangan Dari Kertas Karton Bekas Tisu Toilet agar kita bisa menambah wawasan untuk menjadi lebih kreatif dan semakin inovatif... amin. Untuk berikutnya kita akan membahas cara membuat kerajinan tangan dari barang bekas berbentuk buah-buahan. Untuk alat dan bahan masih sederhana, karena alat dan bahan masih bisa kita dapat di sekitar kita. Tinggal kita bisa kreatif lagi untuk membuatnya agar bisa menjadi lebih menarik lagi.
Cara Membuat Kerajinan Tangan Dari Barang Bekas
Adapun alat dan bahan yang diperlukan untuk membuat kerajinan ini :? Tutup toples bening dari plastik atau kaca
? Lem Plastik
? Cat/pilok warna putih, orange, hijau dll.
? Daun dari plastik.
? Biji semangka
Dan berikut ini langkah-langkah cara membuatnya:
1. Bersihkan tutup plastik, kemudian lumasi dengan lem plastik
2. Rekatkan 2 buah biji semangka di tengah lem.
3. Tunggu sampai kering.
4. Warnai dengan cat dengan warna sesuai buah yang kamu inginkan.
5. Lem daun dari plastik di pinggirnya.
6. Jadi deh buah kamu, kreasi ini seperti buah yang dipotong.
7. Kamu bisa melihat bentuk contoh gambar yang terlihat.
Cara Membuat Kerajinan Tangan Bentuk Buah-buahan
Nah sangat mudah bukan, artikel ini bisa anda ajarkan kepada anak-anak anda agar menambah daya kreatif nya. Selain itu kita bisa lebih dekat dengan buah hati kita saat memberikan pengajaran kempada mereka. Tentunya dalam memberikan pembelajaran harus dalam awasan orang tua. Karena kita kita mengerjakan kerajinan tangan ini menggunakan alat-alat yang cukup tajam. Oke untuk sementara hanya itu dulu artikel Cara Membuat Kerajinan Tangan Bentuk Buah-buahan Dari Barang Bekas yang saya berikan semoga bermanfaat dan salam sukses selalu. Dan jangan lupa tunggu Artikel Kerajinan Tangan yang lainnya.
reff : http://artikelkerajinantangan.blogspot.com/2015/01/cara-membuat-kerajinan-tangan-bentuk-buah-buahan.html